Kampar, Harimaupagi.com – Peduli kemanusiaan dan memberi Infaq adalah amalan dalam Islam yang berupa pemberian harta atau benda yang dimiliki kepada sesama manusia atau kegiatan amal dengan niat untuk memperoleh Ridho Allah SWT. Dengan menindak lanjuti Himbauan Pj. Bupati Kampar Nomor : 289/KS/2024 Tentang Partisipasi Bantuan Solidaritas Dunia Islam Palestina.
Hasil penggalangan Dana dari Masjid Se- Desa Pantai Raja kecamatan Perhentian Raja kabupaten Kampar, yang berjumlah Rp. 5.602.500,- langsung di Transfer ke INFAQ BAZNAS Kabupaten Kampar,” ucap Kades Pantai Raja Khairud Zaman. Kamis (21/11/2024) di Kantor Camat Perhentian Raja
Ungkapan ini dilontarkan Kades Pantai Raja Khairud Zaman saat “Ngopi Bareng” bersama Camat Perhentian Raja Agus Wiyana, S.Pd.I dan Pemimpin Redaksi MO Harimaupagi.com Sunggul Manalu di Kantin Kantor Camat Perhentian Raja.
Setelah mendapat surat Edaran Himbauan dari Pj. Bupati Kampar, kami selaku Kades Pantai Raja langsung mengirimkan ke Masjid Masjid yang ada di Desa Pantai Raja.” Alhamdulillah para jemaat Masjid yang ada di Desa Pantai Raja langsung merespon dan memberikan sedikit Infaq nya.” terang Khairud Zaman
Kami seluruh Aparat Pemerintahan Desa Pantai Raja, mengucapkan terima kasih kepada seluruh Jemaat Islam yang telah membantu keluarga kita di Palestina yang sangat membutuhkan bantuan.” Harapan kita mudah mudahan tidak ada lagi konflik di sana (Palestina) semua orang bisa hidup dengan damai,” ucap Khairud Zaman
Sementara Camat Perhentian Raja Agus Wiyana, S.Pd.I sangat mengapresiasi para Jemaat Islam yang ada di Masjid se-Desa Pantai Raja yang telah memberikan Infaq nya demi peduli kemanusiaan khususnya untuk warga Palestina.” Apa yang telah kita Infaqkan pasti ada balasannya dari Allah SWT,” ucapnya sembari mengajak minum kopi. (MO/HMP/SM)
Penulis : S. Manalu